Seperti dilansir EatThis, Selasa (3/5/2022), salah satu di antaranya adalah membantu penurunan berat badan.
Menurut studi, otak terkadang memunculkan perasaan lapar ketika tubuh sebenarnya membutuhkan asupan cairan.
Baca Juga:
Survei: Air Putih Kurang Diminati di Lintas Generasi
Akibatnya, seseorang yang sebenarnya haus berpikir bahwa dirinya sedang lapar, kemudian mengonsumsi makanan yang sebenarnya tidak dibutuhkan tubuh.
Kondisi ini dapat dihindari bila tubuh mendapatkan asupan air putih yang cukup.
Di samping itu, minum segelas air putih sebelum makan besar juga dapat membantu menekan nafsu makan.
Baca Juga:
Minum Air Hangat di Pagi Hari Bisa Bantu Hilangkan Perut Buncit, Benarkah?
Menurut studi, metode minum air putih sebelum makan dapat membantu orang-orang mengurangi asupan kalori sekitar 13 persen.
Di samping itu, air putih juga bisa membantu meningkatkan metabolisme.
Menurut studi dalam Journal of Clinical Endocrinology and Metabolism, memperbanyak asupan air putih sekitar 503 ml dapat meningkatkan laju metabolisme hingga 30 persen.