GARONGGANG WAHANANEWS, CO. Palas- Dalam rangka peringatan hari jadi Kabupaten Padang Lawas (Palas) yang ke-18 tahun Pemerintah Kabupaten Palas melaksanakan upacara peringatan hari jadi Kabupaten Palas di halaman Kantor Bupati Palas Kamis. (17/7/2025).
Bertindak sebagai inspektur upacara Bupati Palas Putra Mahkota Alam Hasibuan.
Baca Juga:
Bandung Dirikan 30 Sentra Kuliner di Tiap Kecamatan, Dorong Warga Jadi Pengusaha
Dalam amanatnya, Bupati Palas menyampaikan ucapan terima kasih, penghargaan dan apresiasi yang setinggi-tingginya khususnya kepada para tokoh pemekaran yang telah berjuang melahirkan Kabupaten Palas,
sehingga terus berkembang sampai saat ini, dan telah memasuki usia ke-18 tahun.
Oleh karena itu melalui hari jadi Palas tahun ini mari berkomitmen bersama menyatukan satu mindset bahwa kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Palas merupakan tanggung jawab kita bersama ".ujarnya Bupati.
Saya selaku bupati telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, namun masih banyak tantangan dan hambatan yang di hadapi dalam mewujudkan cita cita pemekaran tersebut, diantaranya kurangnya sumber daya manusia, kurangnya infrastruktur yang memadai dan masih banyak lagi ".Ujarnya.
Baca Juga:
Inter Cari Pengganti Taremi, Lookman Masuk Radar Transfer
Oleh karena itu peran tokoh pemekaran sangat penting dalam memberikan masukan dan saran untuk meningkatkan kualitas pembangunan daerah yang kita cintai ini sesuai dengan visi misi kami. luruskan niat teruslah bermanfaat menuju Kabupaten Palas yang Maju (mandiri, amanah, jujur, dan unggul)".tuturnya.
Dan melalui acara ini dapat menjadi langkah awal untuk menjalin dan meningkatkan kerja sama antara pemerintah daerah dan seluruh tokoh pemekaran pejuang Kabupaten Palas".harapnya.
Kemudian di hari jadi Kabupaten Palas ke-18 tahun ini, merupakan momentum kita bersama untuk menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan, kebanggaan terhadap daerah, menumbuh kembangkan rasa memiliki dan membangun daerah serta memperkuat rasa kecintaan masyarakat terhadap Kabupaten Palas".tambahnya.